In House Training (IHT) di SMAN 1 Tegalwaru Karawang: Penguatan Implementasi Kurikulum Merdeka

Tegalwaru, Karawang – 24 September 2023

Dalam upaya untuk meningkatkan kompetensi pendidik dan tenaga pendidik di SMAN 1 Tegalwaru Karawang, digelar acara In House Training (IHT) pada tanggal 24 September 2023. Acara ini diselenggarakan dengan tema “Penguatan Implementasi Kurikulum Merdeka” dan dihadiri oleh semua guru dan tenaga kependidikan di sekolah tersebut.

IHT ini menjadi momen berharga bagi seluruh komunitas pendidik SMAN 1 Tegalwaru Karawang, dan berlangsung di aula sekolah dengan semangat pembaharuan dalam bidang pendidikan. Acara ini dimulai dengan sambutan hangat dari Kepala SMAN 1 Tegalwaru Karawang, Tantan Hadian, S.Pd, M.Pkim, yang memberikan arahan dan tujuan dari pelaksanaan IHT ini.

Narasumber pertama, H. Bunyamin, S.Pd., MM, selaku Pengawas Pembina SMAN 1 Tegalwaru Karawang, memberikan pemahaman yang mendalam tentang pembelajaran berdiferensiasi. Dalam presentasinya, beliau menyampaikan manfaat dan tantangan dari pendekatan pembelajaran berdiferensiasi, yang bertujuan untuk menyesuaikan metode pembelajaran dengan kebutuhan beragam siswa.

Narasumber selanjutnya adalah para guru penggerak SMAN 1 Tegalwaru, yang terdiri dari Iis Winaningsih, S.Pd, Euis Susilawati, S.Pd, Reni Yuliani, M.Pd, dan Wahidah Purnama Asri, M.Pd. Mereka memaparkan pendekatan pembelajaran berdiferensiasi dalam beberapa aspek, termasuk diferensiasi konten, proses, produk, serta penggunaan modul ajar. Mereka juga menjelaskan kriteria dan rubrik penilaian yang digunakan untuk mengukur efektivitas pembelajaran berdiferensiasi.

IHT ini menjadi sebuah kesempatan berharga bagi para pendidik dan tenaga kependidikan di SMAN 1 Tegalwaru Karawang untuk terus mengembangkan diri dalam menerapkan Kurikulum Merdeka. Diharapkan, peningkatan kompetensi ini akan memberikan dampak positif pada kualitas pendidikan di sekolah ini dan pada perkembangan siswa-siswa mereka

Leave a Reply